(Makassar, 14/08/2017).Lembaga Manajemen Universitas Patria Artha mengadakan Diklat berbasis pendekatan Neurosains Terapan yang bertempat di Hotel Sahid Jaya Makassar selama empat hari dari tanggal 09-12 Agustus 2017 dengan tema Pemetaan Pelatihan Kematangan Anak Menuju Kesiapan Belajar “Pengambilan Data Kematangan Fungsi Otak Anak” Kota Makassar, yang diikuti oleh seluruh Guru TK dan SD seKota Makassar.
Pelatihan yang diadakan oleh LM-UPA bekerjasama dengan
Neurosains Terapan Indonesia dengan dukungan dari pemerintah Kota Makassar
untuk mendukung program Pemerintah yakni melakukan perubahan revolusi
pendidikan pada generasi penerus. Pada pembukaan pelatihan turut hadir Bapak Drs.
H. Ismunandar, MM.(Kepala Dinas Penidikan Kota Makassar), Bapak Bastian Lubies,
S.E., MM.(Rektor Universitas Patria Artha), dan Asisten II Kota Makassar.
Pada kesempatan yang ada Bapak Bastian Lubies, S.E., MM
memberikan sambutannya kepada para peserta pelatihan agar kiranya para Guru
setelah mengikuti pelatihan mampu mengimplementasikan pengetahuan yang
didapatkan untuk membaca perkembangan pada anak didik.
Para peserta diklat diberikan materi Pelatihan
Pengambilan Data Anak Usia Dini Pemetaan Profil Kota Makassar, yang dipandu
langsung oleh pemateri dr. Anne Gracia (Praktisi Neurosains Terapan Indonesia).
Peserta dengan jumlah kurang lebih 200 Guru TK dan SD selain diberikan materi
juga diajarkan bagaimana cara dalam melakukan observasi pola penapisan anak dan
alfabet engram kinestik, untuk melakukan pengamatan terhadap keseimbangan gerak
dan berpikir pada anak didik di Usia dini. Hal ini akan sangat membantu bagi
sebuah lembaga pendidikan dalam menunjang kualitas tenaga pengajar dan anak
didiknya untuk mendorong sekolah yang berprestasi.
“Kegiatan diklat Neurosains Terapan
ini demi peningkatan mutu pada Guru TK dan SD dan mendukung program pemerintah
Walikota Makassar yakni melakukan perubahan revolusi Pendidikan”. Bapak Drs. H. Ismunandar,
MM.(Kepala Dinas Pendidikkan Kota Makassar).
“Kegiatan ini memberikan ilmu yang
sangat luar biasa, harapan saya kedepannya kegiatan ini bisa berkesinambungan
bisa berjalan terus karena basic pengetahuan yang kita dapatkkan bagus untuk
para Guru jadi kita butuh ilmu yang betul-betul bisa bagaimana menghendel anak,
bagaimana kita mempersiapkan diri sendiri sebagai tenaga pendidik untuk bisa
menangani anak-anak kita karena untuk mengarahkan sekolah berprestasi
ditentukan dari kualitas pendidik dan anak didiknya dan saya sangat bangga
mengikuti kegiatan ini”.
Ibu Indrawati (Perwakilan Lembaga Paud Islam Terpadu Ikhdatul Ummah).
Disesi penutupan pelatihan pada hari ketiga turut hadir
Bapak Ir. H. Moh. Ramdhan Pomanto (Walikota Makassar), dalam sambutannya kepada
para peserta Pelatihan Walikota Makassar
berharap agar revolusi perkembangan pendidikan akan berkembang dan lebih
cepat dengan adanya pelatihan.
Kegiatan pelatihan Neurosains Terapan ini pertama kalinya
di adakan di Indonesia khususnya di Kota Makassar, dan Lembaga Manajemen
Universitas Patria Artha ditunjuk oleh Pemerintah Kota Makassar sebagai
inkubator pelaksanaan pelatihan tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar